-Indonesia tanah air beta Pusaka abadi nan jaya Indonesia sejak dulu kala Tetap di puja-puja bangsa Di sana tempat lahir beta Dibuai dibesarkan bunda Tempat berlindung di hari tua Tempat akhir menutup mata-
(home) (gubug hatiku) (ceritaku) (jepretan) (hometown) (my pride) (Tentang Penulis) kritik saran

Cewek Bandung Jadi Finalis 'Wajah Kingston'


Rabu, 14/07/2010 11:45 WIB


Screenshot Profil Genta di KingstonVogue

Jakarta - Kontes bertajuk Kingston Vogue digelar sejak Mei 2010 lalu untuk mencari duta Kingston, yaitu model yang akan mewakili brand Kingston dalam berbagai kegiatan promosi. Dalam pernyataan yang diterimadetikINET, Rabu (14/7/2010), Kingston menyatakan telah memilih 10 finalis kompetisi tersebut.

10 finalis itu dipilih dari sekitar 700 lamaran yang diajukan para calon model dari seluruh wilayah Asia Pasifik. Sebanyak 217 peserta dinyatakan layak untuk mengikuti kompetisi itu, dan 10 di antaranya berhasil jadi finalis.

Nah, salah satu dari finalis itu adalah gadis asal Bandung, Indonesia. Gadis kelahiran Bogor, namun tinggal di Bandung sejak usia 15 tahun, itu bernama Gentani Rahmaliana.

Gadis kelahiran tahun 1988 ini memiliki cukup banyak pengalaman tampil. Misalnya, ia pernah muncul sebagai model di siaran langsung ulang tahun RCTI bersama grup musik Ungu.

Mahasiswi Universitas Padjajaran dengan tinggi 162 cm ini juga merupakan finalis Gadis Sampul wilayah Bandung pada 2006. "Saya ingin menjadi profesional, penyanyi dan model. Jadi Kingston, bantuin aku yaa!" tulis Genta di
halaman profilnya.

Tahap terakhir dari kontes ini adalah wawancara yang akan dilakukan oleh Kingston untuk menentukan siapa yang pantas jadi dutanya di Asia Pasifik. Akankah Genta terpilih sebagai duta Kingston di Asia Pasifik?

Jika Anda yakin Genta akan menang, coba saja pilih dirinya dalam game prediksi pemenang yang diadakan di
KingstonVogue.com. Jika prediksinya benar, ada kesempatan untuk mendapatkan USB Drive Kingston Vogue edisi khusus.

Sumber: detikinet

0 komentar: